Menu

KPR
FAQ
 
 
 

Tips Membeli Rumah Di Surabaya Dengan Harga Murah

 

By : rumah murah di Surabaya

Mencari rumah di kota besar seperti Surabaya dengan harga yang murah mungkin merupakan hal yang cukup sulit. Namun menemukan rumah di Surabaya yang murah dengan kondisi cukup baik bukanlah hal yang mustahil. Berikut ini beberapa tips yang dapat digunakan untuk mendapatkan rumah di Surabaya dengan harga murah.

Membeli rumah lama / rumah second

Rumah yang lama atau rumah second biasanya mempunyai harga jual yang murah. Satu hal yang harus Anda perhatikan jika membeli rumah lama adalah apakah biaya renovasi dari rumah tersebut masih lebih murah dibandingkan dengan membeli rumah baru. Anda juga bisa mendapatkan rumah di Surabaya yang murah dengan membeli rumah di perumahan yang baru dibangun sebab biasanya pihak developer memberikan harga promo.

Membeli dari orang yang ingin menjual rumah dengan cepat

Anda juga bisa mendapatkan rumah di Surabaya yang murah dari orang orang yang ingin menjual rumah dengan cepat. Orang yang ingin agar rumah yang dijualnya cepat laku biasanya memberikan harga yang miring.

Membeli lebih cepat, lebih baik

Harga rumah akan terus meningkat dari tahun ke tahun yang disebabkan semakin banyaknya permintaan. Oleh karena itu, jika Anda menemukan rumah di Surabaya dengan harga yang murah pada saat ini dan jumlah tabungan Anda mencukupi, jangan tunda untuk membelinya. Jika dana yang Anda sediakan masih belum mencukupi, Anda bisa menggunakan KPR untuk membeli rumah.

Gunakan KPR

Anda bisa menggunakan pinjaman KPR dalam membeli rumah, sehingga pembayaran awal dari rumah yang dibeli lebih ringan. Untuk pembayaran selanjutnya  Anda bisa mengangsurnya di bank yang memberikan KPR. Tinjaulah terlebih dahulu suku bunga/margin, batas jumlah angsuran dari penghasilan, tipe sistem pembayaran bunga, kemungkinan pelunasan dipercepat, sangksi-sanksi, dan lain-lain sebelum Anda mengambil KPR dari suatu bank.

 

Topik

ListTagArticleByNews