Rumah Dijual di Jakarta Pusat: Investasi Manis di Lokasi Strategis
Penulis: Editor Brighton
Brighton.co.id - Rumah di Jakarta Pusat adalah pilihan hunian yang semakin dilirik banyak orang, baik untuk tempat tinggal maupun investasi. Dengan lokasi yang strategis di jantung ibu kota, fasilitas lengkap, dan potensi nilai properti yang terus naik, rumah dijual di Jakarta Pusat menawarkan berbagai keunggulan yang sulit ditandingi wilayah lain.
Jakarta Pusat berbatasan langsung dengan Jakarta Utara di utara, Jakarta Timur di timur, Jakarta Selatan di selatan, dan Jakarta Barat di barat. Wilayah ini mencakup area bergengsi seperti Menteng, Cikini, Kemayoran, dan Tanah Abang—masing-masing dengan karakter dan keunggulannya sendiri.
Dalam artikel ini, kami akan mengulas secara lengkap:
- Keunggulan Rumah Dijual di Jakarta Pusat
- Jenis-jenis Properti Rumah di Jakarta Pusat
- Area Rumah Dijual Paling Favorit
- Pilihan Harga Rumah di Jakarta Pusat
- Potensi Investasi dan Simulasi ROI
Dengan informasi yang disajikan secara lengkap ini, Anda dapat membuat keputusan yang lebih cerdas dan terukur sebelum memutuskan untuk membeli rumah dijual di Jakarta Pusat, baik untuk hunian maupun investasi.
Keunggulan Rumah Dijual di Jakarta Pusat

Membeli rumah di Jakarta Pusat bukan hanya memberikan tempat tinggal eksklusif, tetapi juga aset investasi bernilai tinggi untuk masa depan.
Jakarta Pusat adalah kawasan premium dengan semua keunggulan yang diinginkan pencari rumah atau investor properti: lokasi strategis, akses transportasi lengkap, fasilitas publik terbaik, dan potensi pertumbuhan nilai properti yang konsisten.
Rumah di Kawasan ini adalah pilihan favorit banyak orang karena berbagai faktor strategis berikut ini:
1. Lokasi Super Strategis dan Akses Mudah
Jakarta Pusat menjadi pusat pemerintahan, bisnis, dan budaya di Indonesia. Mobilitas di wilayah ini sangat mudah, didukung oleh:
- Jalan Tol: Tol Dalam Kota (Cawang-Grogol)
- Jalan Protokol: Sudirman, Thamrin, Rasuna Said
- Akses Transportasi:
- MRT: Dukuh Atas, Tosari
- KRL Commuter Line: Stasiun Sudirman, Gondangdia, Gambir, Juanda, dan Sawah Besar
- TransJakarta: Koridor utama melintasi Sudirman, Thamrin, dan sejumlah titik strategis seperti Monas dan Bundaran HI
Dengan jaringan transportasi yang luas ini, penghuni Jakarta Pusat dapat mencapai berbagai sudut Jakarta dengan cepat dan nyaman, termasuk akses langsung ke kawasan perkantoran utama, pusat perbelanjaan, hingga bandara.
2. Fasilitas Kawasan Lengkap dan Berkembang Pesat
Jakarta Pusat memiliki fasilitas publik terbaik di Jakarta:
a. Fasilitas Kesehatan
Fasilitas kesehatan lengkap dan tersebar di seluruh kawasannya. Mulai dari Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD), rumah sakit swasta ternama, Puskesmas, hingga klinik kesehatan, seperti:
- RS Abdi Waluyo (Menteng)
- RS Bunda (Menteng)
- RSUD Tarakan (Gambir)
- RS Islam Jakarta Cempaka Putih
- Puskesmas Kecamatan Menteng
- Puskesmas Kecamatan Tanah Abang
b. Fasilitas Pendidikan
Sarana pendidikan mulai dari tingkat dasar hingga perguruan tinggi juga lengkap, sekolah negeri hingga swasta ternama bertebaran di seluruh kawasannya seperti.
- SD Negeri Gondangdia 01 Pagi
- SD Santa Theresia Jakarta
- SMP Negeri 1 Jakarta
- SMP Santa Ursula Jakarta
- SMA Negeri 68 Jakarta
- SMA Santa Ursula Jakarta
- Universitas Indonesia Kampus Salemba
c. Pusat Bisnis dan Perkantoran
Kawasan ini juga merupakan pusat bisnis dengan gedung perkantoran yang prestisius:
- SCBD Sudirman: Kawasan bisnis elit dengan gedung perkantoran, perbankan, dan pusat komersial prestisius.
- Kawasan Thamrin dan Sudirman: Dipenuhi gedung perkantoran Grade A seperti Wisma Nusantara, Menara BCA, UOB Plaza, dan The City Tower, menjadi pusat aktivitas korporasi nasional dan multinasional.
- Tanah Abang: Selain sebagai pusat perdagangan tekstil terbesar di Asia Tenggara, kawasan ini juga menjadi sentra usaha grosir dan e-commerce.
- Thamrin City: Pusat perbelanjaan grosir modern yang menjadi magnet ekonomi, terutama untuk perdagangan tekstil dan fashion.
- ITC Cempaka Mas: Pusat perbelanjaan grosir besar lainnya yang melayani kebutuhan dari pakaian hingga elektronik.
d. Pusat Perbelanjaan dan Kuliner Tradisional Hingga Mewah
- Plaza Indonesia: Pusat perbelanjaan kelas atas yang menawarkan berbagai brand internasional, fine dining, dan lifestyle experience eksklusif.
- Grand Indonesia: Mall besar dengan konsep lifestyle lengkap, menggabungkan shopping, dining, dan entertainment.
- Kawasan Kuliner Sabang dan Menteng: Area kuliner legendaris dengan berbagai pilihan makanan khas Indonesia dan internasional yang ramai dikunjungi setiap hari.
- Pasar Tanah Abang: Pusat grosir tekstil terbesar yang menjadi destinasi belanja baik untuk lokal maupun internasional.
Berbagai fasilitas ini mendukung kenyamanan hidup para penghuni dan meningkatkan nilai investasi properti di wilayah Jakarta Pusat.
3. Potensi Investasi Properti yang Menjanjikan
Berdasarkan laporan terbaru Knight Frank Indonesia 2024, harga tanah di Jakarta Pusat mengalami kenaikan rata-rata 8–12% per tahun, menjadikannya kawasan dengan pertumbuhan nilai properti yang stabil dan menarik.
Contoh harga tanah saat ini:
- Menteng: Rp40–75 juta/m²
- Kemayoran: Rp20–35 juta/m²
Dengan keterbatasan lahan dan terus berkembangnya fasilitas umum dan transportasi, membeli rumah di Jakarta Pusat bukan hanya memberikan tempat tinggal eksklusif, tetapi juga aset investasi bernilai tinggi untuk masa depan.
Jenis-jenis Properti Rumah Dijual di Jakarta Pusat
Beli rumah di Jakarta Pusat bukan cuma soal lokasi—tapi juga soal tipe properti yang sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidup. Dari rumah tapak sederhana sampai rumah mewah bernuansa modern, semuanya tersedia.
Berikut ini adalah jenis-jenis rumah yang paling umum dijual di Jakarta Pusat, lengkap dengan area persebarannya:
1. Rumah Tapak Mewah
Rumah tapak adalah rumah konvensional yang berdiri di atas tanah milik sendiri. Cocok untuk keluarga yang butuh ruang lebih, halaman pribadi, dan fleksibilitas renovasi.
Sebaran Lokasi Rumah Tapak Mewah di Jakarta Pusat:
- Menteng: Banyak pilihan rumah mewah dengan desain klasik dan modern.
- Gondangdia: Kawasan elite dengan rumah-rumah besar dan asri.
2. Townhouse Modern
Townhouse adalah hunian eksklusif dengan jumlah unit terbatas. Biasanya menawarkan desain arsitektur modern, sistem smart home, dan kadang dilengkapi rooftop atau private access. Privasi lebih tinggi, cocok untuk profesional muda atau investor.
Sebaran Lokasi Townhouse Modern di Jakarta Pusat:
- Bendungan Hilir: Dekat pusat bisnis dan akses mudah ke berbagai area.
- Cikini: Kawasan strategis dengan banyak bangunan bersejarah dan modern.
3. Rumah Second Siap Renovasi
Rumah second jadi pilihan menarik karena harganya cenderung lebih terjangkau dan biasanya berada di lokasi yang sudah matang infrastruktur. Cocok buat renovasi atau investasi sewa.
Sebaran Lokasi Rumah Second Siap Renovasi di Jakarta Pusat:
- Tanah Abang: Lokasi strategis dekat pusat grosir dan perbelanjaan.
- Johar Baru: Banyak rumah lama dengan potensi untuk dibangun ulang atau renovasi.
4. Cluster Eksklusif
Rumah cluster biasanya berada dalam kompleks tertutup (gated community) dengan sistem keamanan 24 jam dan fasilitas bersama seperti taman bermain atau jogging track. Favorit keluarga muda yang mencari lingkungan aman dan rapi.
Sebaran Lokasi Rumah Cluster Eksklusif di Jakarta Pusat:
- Kemayoran: Kawasan berkembang dengan banyak cluster baru dan modern.
- Senen: Dekat pusat perbelanjaan dan akses transportasi umum.
Dengan mengetahui jenis properti dan lokasi sebarannya, Anda bisa lebih tepat memilih rumah sesuai kebutuhan—baik untuk tempat tinggal nyaman maupun untuk investasi masa depan.
Area Rumah Dijual di Jakarta Pusat Paling Favorit

Apapun kebutuhan Anda, Jakarta Pusat selalu punya area yang bisa mengakomodasi semuanya.
Jakarta Pusat punya banyak pilihan kawasan hunian, dari yang mewah dan prestisius, sampai yang masih ramah di kantong. Setiap area punya karakter unik—ada yang unggul karena aksesnya, ada juga karena lingkungannya yang nyaman atau harga yang relatif terjangkau.
Berikut ini adalah kategori area paling favorit untuk rumah dijual di Jakarta Pusat:
1. Area Prestisius dan Elite
Cocok untuk Anda yang mencari kenyamanan ekstra, lingkungan eksklusif, atau nilai properti tinggi untuk jangka panjang. Biasanya dekat pusat bisnis dan fasilitas premium.
Area Favorit:
- Menteng: Kawasan elite dengan banyak rumah mewah, lingkungan hijau, dan bangunan bersejarah. Tertarik beli rumah di area ini? Simak aneka pilihannya lengkap di sini!
- Gondangdia: Lokasi strategis dekat pusat pemerintahan, stasiun kereta, dan fasilitas mewah. Tertarik beli rumah di area ini? Simak aneka pilihannya lengkap di sini!
2. Area dengan Akses Strategis
Ideal untuk Anda yang mengutamakan kemudahan mobilitas dan akses ke pusat kota.
Area Favorit:
- Tanah Abang: Dekat pusat bisnis, pusat grosir, dan stasiun kereta api. Tertarik beli rumah di area ini? Simak aneka pilihannya lengkap di sini!
- Cikini: Kawasan strategis dengan akses mudah ke berbagai area Jakarta dan banyak pilihan kuliner. Tertarik beli rumah di area ini? Simak aneka pilihannya lengkap di sini!
- Bendungan Hilir: Dekat pusat bisnis Sudirman, banyak apartemen, dan akses transportasi umum. Tertarik beli rumah di area ini? Simak aneka pilihannya lengkap di sini!
3. Area dengan Pengembangan Modern
Cocok untuk yang mencari hunian dengan konsep modern dan fasilitas lengkap.
Area favorit:
- Kemayoran: Kawasan berkembang dengan banyak apartemen, cluster baru, dan area komersial. Tertarik beli rumah di area ini? Simak aneka pilihannya lengkap di sini!
- Senen: Lokasi sentral dengan akses ke pusat perbelanjaan, stasiun kereta, dan fasilitas umum. Tertarik beli rumah di area ini? Simak aneka pilihannya lengkap di sini!
4. Area dengan Nuansa Hunian Tenang
Buat yang cari suasana nyaman, lingkungan yang lebih tenang dari hiruk pikuk kota, dan dekat dengan fasilitas umum.
Area favorit:
- Johar Baru: Area pemukiman yang lebih tenang dengan akses ke fasilitas pendidikan dan kesehatan. Tertarik beli rumah di area ini? Simak aneka pilihannya lengkap di sini!
- Cempaka Putih: Lingkungan hunian yang nyaman dengan banyak pilihan rumah tapak. Tertarik beli rumah di area ini? Simak aneka pilihannya lengkap di sini!
Apapun kebutuhan Anda—prestise, akses cepat, lingkungan nyaman, atau pengembangan modern—Jakarta Pusat selalu punya area yang bisa mengakomodasi semuanya.
Pilihan Harga Rumah Dijual di Jakarta Pusat
Harga rumah di Jakarta Pusat sangat variatif, tergantung lokasi, jenis properti, dan fasilitas sekitarnya. Mulai dari rumah dengan harga terjangkau di area tertentu, hingga rumah mewah dengan harga fantastis di kawasan elit.
Untuk memudahkan pencarian rumah Anda, berikut kisaran harga rumah di Jakarta Pusat berdasarkan kategori umum:
a. Rumah Dijual di Jakarta Pusat Harga di Bawah Rp1 Miliar
Segmen harga rumah di bawah Rp1 miliar ini cocok untuk:
- Keluarga muda
- Pembeli rumah pertama
- Investor dengan bujet terbatas
Area yang masuk kategori harga di bawah Rp1 miliar
- Johar Baru (beberapa rumah second)
- Kemayoran (rumah second)
- Senen (rumah second)
Karakteristik rumah harga di bawah Rp1 miliar
- Luas tanah terbatas, rumah sederhana, mayoritas rumah second atau lama.
Cari rumah dijual di Jakarta Pusat dengan bujet di bawah Rp1 miliar? Temukan aneka pilihannya lengkap di sini!
b. Rumah Dijual di Jakarta Pusat Harga Rp1 Miliar – Rp2 Miliar
Harga rumah Rp1 miliar – Rp2 miliar ini adalah yang cukup banyak dicari:
- Keluarga yang membutuhkan ruang lebih
- Pembeli yang mencari rumah yang lebih modern
Area yang masuk kategori harga Rp1 miliar – Rp2 miliar
- Cikini (rumah second yang perlu renovasi)
- Tanah Abang (beberapa townhouse dan rumah second)
- Rawasari (rumah tapak standar)
Karakteristik rumah harga Rp1 miliar – Rp2 miliar
- Ukuran rumah yang lebih luas, beberapa fasilitas tambahan, lokasi yang lebih strategis.
Cari rumah dijual di Jakarta Pusat dengan bujet Rp1 miliar – Rp2 miliar? Temukan aneka pilihannya lengkap di sini!
c. Rumah Dijual di Jakarta Pusat Harga Rp2 Miliar – Rp3 Miliar
Segmen harga rumah Rp2 miliar – Rp3 miliar ini menarik untuk:
- Segmen menengah yang stabil dengan banyak pilihan
Area yang masuk kategori harga Rp2 miliar – Rp3 miliar
- Bendungan Hilir (townhouse atau rumah second)
- Kebon Kacang (beberapa rumah lama yang perlu renovasi)
- Gondangdia (rumah second)
Karakteristik rumah harga Rp2 miliar – Rp3 miliar
- Rumah dengan desain yang lebih modern, fasilitas yang lebih lengkap, lokasi yang sangat strategis.
Cari rumah dijual di Jakarta Pusat dengan bujet Rp2 miliar – Rp3 miliar? Temukan aneka pilihannya lengkap di sini!
d. Rumah Dijual di Jakarta Pusat Harga Rp3 Miliar – Rp5 Miliar
Segmen harga rumah Rp3 miliar – Rp5 miliar ini cocok untuk:
- Eksekutif
- Pengusaha
- Untuk pembeli yang menginginkan rumah besar atau rumah baru di lokasi strategis.
Area yang masuk kategori harga Rp3 miliar – Rp5 miliar
- Bendungan Hilir (rumah tapak yang lebih kecil tapi di lokasi prima)
- Percetakan Negara (rumah lama)
- Cempaka Putih (rumah second)
Karakteristik rumah harga Rp3 miliar – Rp5 miliar
- Rumah lama yang luas atau rumah kecil dengan desain kekinian di lokasi premium.
Cari rumah dijual di Jakarta Pusat dengan bujet Rp3 miliar – Rp5 miliar? Temukan aneka pilihannya lengkap di sini!
e. Rumah Dijual di Jakarta Pusat Harga di Atas Rp5 Miliar
Segmen harga rumah di atas Rp5 miliar ini punya banyak pilihan, cocok untuk:
- Segmen ini menyasar pembeli properti kelas atas dan investor jangka panjang.
Area di kategori harga di atas Rp5 miliar banyak pilihan terbaik
- Menteng (rumah mewah dengan desain eksklusif dan luas tanah besar)
- Bendungan Hilir dan Kebon Kacang (rumah second dengan luas tanah besar)
Karakteristik rumah harga di atas Rp5 miliar
- Rumah mewah, lokasi sangat prestisius, akses mudah, selangkah ke pusat kota, cocok untuk hunian pribadi atau aset investasi.
Cari rumah dijual di Jakarta Pusat dengan bujet di atas Rp5 miliar? Temukan aneka pilihannya lengkap di sini!
Dengan pilihan harga yang sangat bervariasi, Anda sebagai pembeli jadi punya banyak pilihan yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan, gaya hidup, dan bujet.
Potensi Investasi dan Grafik ROI Rumah Dijual di Jakarta Pusat
Wilayah ini termasuk salah satu kawasan dengan potensi investasi properti yang menarik di Jakarta—karena lokasinya yang strategis, permintaan yang stabil, dan nilai properti yang cenderung meningkat. Berikut ulasan lengkapnya:
a. Harga Tanah dan Rumah di Jakarta Pusat Saat Ini
Sulit untuk memberikan angka yang sangat tepat karena harga rumah di wilayah ini sangat bervariasi, seperti seberapa eksklusif lokasinya, kualitas bangunan, lingkungan hunian, hingga desain. Namun, berikut adalah gambaran kasar harga tanah dan rumah di beberapa area strategis Jakarta Pusat:
|
Area |
Harga Tanah (Rp/m2) |
Kisaran Harga Rumah (Rp) |
|
Menteng |
50 juta - 150 juta |
10 miliar - 100 miliar+ |
|
Gondangdia |
40 juta - 100 juta |
8 miliar - 50 miliar+ |
|
Cikini |
30 juta - 80 juta |
5 miliar - 30 miliar+ |
|
Tanah Abang |
20 juta - 60 juta |
2 miliar - 20 miliar+ |
Perlu diingat bahwa harga bisa jauh lebih tinggi atau lebih rendah tergantung spesifik lokasi, ukuran, kondisi, dan akses.
b. Faktor Pendukung Kenaikan Nilai Investasi
Kenaikan nilai properti di Jakarta Pusat didukung oleh beberapa faktor:
1. Lokasi Strategis dan Aksesibilitas
- Jakarta Pusat adalah jantung kota Jakarta, dekat dengan pusat pemerintahan, bisnis, dan komersial.
- Akses mudah ke berbagai bagian kota melalui jalan utama dan transportasi umum.
- Rencana Pembangunan Proyek MRT Fase 2 dan TOD Dukuh Atas
2. Fasilitas Lengkap
- Banyaknya fasilitas umum seperti pusat perbelanjaan, rumah sakit, sekolah, universitas, dan tempat hiburan.
- Infrastruktur yang matang dan terus berkembang.
3. Permintaan Tinggi dan Ketersediaan Lahan Terbatas
- Permintaan akan hunian di pusat kota selalu tinggi.
- Ketersediaan lahan yang terbatas membuat harga properti cenderung naik.
4. Nilai Sejarah dan Prestise
Beberapa kawasan seperti Menteng dan Cikini memiliki nilai sejarah dan prestise yang tinggi, yang menjaga nilai properti tetap stabil, bahkan terus meningkat.
c. Simulasi ROI Rumah Dijual di Jakarta Pusat
Membuat simulasi ROI yang benar-benar akurat memang sangat sulit karena ada banyak variabelnya. Namun, kita bisa membuat contoh sederhana.
Misalnya dengan asumsi:
- Harga beli rumah di Cikini tahun 2025: Rp7 miliar
- Kenaikan nilai properti: 7% per tahun (rata-rata)
- Rumah disewakan: Rp30 juta/bulan (Rp360 juta/tahun)
- Biaya operasional/tahunan: Rp50 juta/tahun
Proyeksi Kenaikan Nilai Properti (Capital Gain)
|
Tahun |
Estimasi Nilai Rumah |
Kenaikan Nilai (Rp) |
|
2025 |
Rp7 miliar |
- |
|
2026 |
Rp7,49 miliar |
Rp490 juta |
|
2027 |
Rp8,01 miliar |
Rp1,01 miliar |
|
2028 |
Rp8,57 miliar |
Rp1,57 miliar |
|
2029 |
Rp9,17 miliar |
Rp2,17 miliar |
|
2030 |
Rp9,81 miliar |
Rp2,81 miliar |
|
2031 |
Rp10,49 miliar |
Rp3,49 miliar |
|
2032 |
Rp11,23 miliar |
Rp4,23 miliar |
|
2033 |
Rp12,01 miliar |
Rp5,01 miliar |
|
2034 |
Rp12,85 miliar |
Rp5,85 miliar |
|
2035 |
Rp13,75 miliar |
Rp6,75 miliar |
Proyeksi Pendapatan Sewa 10 Tahun
- Total pendapatan sewa selama 10 tahun = Rp360 juta x 10 = Rp3,6 miliar
- Total biaya operasional = Rp50 juta x 10 = Rp500 juta
- Pendapatan bersih dari sewa = Rp3,1 miliar
- Kenaikan nilai properti (capital gain): Rp13,75 miliar - Rp7 miliar = Rp6,75 miliar
- Pendapatan sewa bersih: Rp3,1 miliar
- Total ROI dalam 10 tahun: Rp6,75 miliar + Rp3,1 miliar = Rp9,85 miliar (ROI 141%)
Total Estimasi Keuntungan Setelah 10 Tahun
Perlu diingat bahwa ini hanyalah simulasi. ROI aktual bisa berbeda tergantung faktor-faktor yang telah disebutkan sebelumnya.
Jai, membeli rumah dijual di Jakarta Pusat bukan hanya mendapatkan lokasi terbaik, tetapi juga membuka peluang investasi properti jangka panjang yang menjanjikan. Tertarik punya rumah di Jakarta Pusat? Temukan berbagai pilihan rumah eksklusif hanya di Brighton.co.id — platform properti terpercaya untuk kebutuhan Anda!
Itulah penjelasan lengkap terkait Rumah Dijual di Jakarta Pusat: Investasi Manis di Lokasi Strategis. Semoga informasi yang kami berikan bermanfaat, terutama bagi Anda yang hendak membeli rumah, apartemen, atau jenis properti lainnya. (Why)
Brighton.co.id: Situs jual beli properti terbaik, terlengkap, dan terpercaya
Temukan ribuan listing rumah, apartemen, tanah, villa, ruko, dan gudang hanya di Brighton Real Estate
Topik
Lihat Kategori Artikel Lainnya