Menu

KPR
FAQ
 
 
 

Perumahan Subsidi di Medan, Cek Daftar dan Spesifikasinya

 
Review Kawasan

Medan merupakan satu kota terbesar di Pulau Sumatera, Indonesia. Meskipun kota ini merupakan pusat pertumbuhan ekonomi dan perkembangan di wilayah Sumatera dengan banyaknya perumahan mewah dan area komersial modern, namun ketersediaan perumahan murah tetap jadi salah satu fokus utama di kota ini. Tujuannya tentu saja untuk menyediakan lebih banyak opsi rumah bagi masyarakat Kota Medan. 

Keberadaan perumahan subsidi di Medan ini tentunya akan memudahkan masyarakat kelas menengah kebawah dengan penghasilan maksimal 4 juta rupiah per bulan untuk memiliki hunian mereka sendiri. Tertarik beli perumahan subsidi di Medan? Brighton sudah merangkumkan beberapa rekomendasinya untukmu lho! Simak daftarnya dibawah ini!

Baca Juga: Rekomendasi Rumah Harga 200 Juta di Medan

1. Perumahan Patumbak Amplas

Perumahan ini berada di Jalan Patumbak Amplas, Medan Amplas, Medan, Sumut (20147). Perumahan dengan harga murah di Medan ini memiliki fasilitas yang komplit lho, bahkan setara dengan real estate kelas menengah. Disini kamu bisa menemukan kolam renang, rumah ibadah, playground, dan sejenisnya. Dengan berbagai fasilitas internalnya, tak heran jika komplek perumahan ini jadi incaran banyak orang. Tertarik membeli perumahan subsidi di Medan satu ini? 

2. Perumahan Subsidi Tembung 

Perumahan yang ada di Jalan Tembung Medan, Medan Tembung, Medan, Sumut (20371) ini berada di lokasi yang agak jauh dari perkotaan sehingga terasa cukup sejuk dan minim polusi, sangat cocok untukmu yang ingin tinggal di lingkungan perumahan yang tenang. Lokasi perumahan ini juga dekat dengan Exit Tol Letda Sujono, Exit Tol H. Anif, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara, Universitas Negeri Medan, STIP-AP, dan masih banyak lagi lainnya. 

3. Perumahan Subsidi Gatot Subroto KM 13 Kecamatan Medan Sunggal, Sunggal 

Di Medan Sunggal, dengan harga Rp 165 juta kamu bisa dapat rumah subsidi baru rasa komersil lho. Perumahan subsidi di Medan ini memiliki 2 KT + 1 KM, dan merupakan rumah tipe 36/72 dengan LT 72 m2 dan LB 36 m2. Sudah SHM, lokasinya strategis, dekat dengan Kolam Renang Padang Hijau. Tersedia total 125 unit rumah siap huni, booking fee-nya hanya 2 juta dengan cicilan 1 jutaan saja per bulannya. Beberapa fasilitas komplek yang ada di perumahan ini adalah: main gate, pos security 24 jam, row jalannya sudah di paving block, ada lampu penerangan, ada mushola dan rumah tahfidz. 

Lokasinya hanya 15 menit ke Manhattan Ringroad, 10 menit ke Pajak Kampung lalang, 10 menit ke Gerbang Tol Sei Semayang, 5 menit ke Supermarket JIC, 5 menit ke commercial area (KFC, Dunkin Donat), 5 menit ke SPBU, 5 menit ke masjid dan gereja terdekat. 

Baca Juga: Perumahan di Medan Terbaik Cocok untuk Hunian dan Investasi

4. Perumahan Subsidi Johor Medan

Perumahan subsidi di Medan Johor ini memiliki tipe 34/72 dengan harga jual sekitar 150 jutaan per unitnya. Luas lahannya 72 m2 dengan lebar bagian depan 6 meter dan bagian belakang 12 meter, luas bangunannya 34 m2, ada 2 KT dan 1 KM. Spesifikasi bangunan: atap dengan rangka baja ringan + plafon + seng spandek. Dindingnya menggunakan batu bata merah + plester + cat. Lantainya sudah dikeramik, pondasi dengan batu kali + sloof 25x30 cm dan besi ukuran 10 mm. Untuk total unitnya ada 100an. 

5. Perumahan Subsidi Semesta Griya Martubung 3#5. Perumahan Subsidi Semesta Griya Martubung 3

Di Jalan Rawe 7, Medan Labuan kamu juga bisa dapat rumah subsidi harga Rp 150,5 juta lho. Rumah subsidi ini punya LB 30 m2 dengan LT 72 m2 (tipe 30/72) dengan 2 KT + 1 KM. Dimensi lahannya 6 x 12,5 m. Cek unit spesialnya dari Brighton sekarang juga DISINI

Baca Juga: Cari Properti Impian Anda, Rumah Dijual Kota Medan

Perumahan Subsidi di Medan, Cek Daftar dan Spesifikasinya 63

6. Perumahan Subsidi di Telaga Sari Sunggal#6. Perumahan Subsidi di Telaga Sari Sunggal

Jika kamu mencari perumahan subsidi yang ukurannya lebih luas, maka kamu bisa membeli perumahan subsidi satu ini. Perumahan ini memiliki harga Rp 162 juta dengan luas lahan 84 m2, luas bangunan 36 m2, 2 KT + 1 KM. Rumah subsidi ini sudah dilengkapi dengan dapur, tersedia dalam 1 ukuran yakni 7x12 dan 7x14 m. Lokasi aslinya ada di Deli Serdang, hanya berjarak 15 menit dari Kota Medan. Cek unitnya DISINI

7. Perumahan Subsidi Azalea Asri Tanjung Morawa 

#7. Perumahan Subsidi Azalea Asri Tanjung Morawa

Rekomendasi perumahan subsidi di Medan ketujuh adalah Perumahan Azalea Asri di Tanjung Morawa. Perumahan ini dibanderol dengan harga Rp 162 juta, luas tanahnya 72 m2, luas bangunan 78 m2, 2 KT + 1 KM. Totalnya ada 41 unit rumah subsidi + 7 ruko. Rumahnya mengusung desain minimalis, dengan layout yang nyaman dan rapi, lingkungannya juga sejuk, bangunannya kokoh dengan rangka baja ringan + plafond gypsum dan atap spandek. Sertifikat HGB, sudah ada instalasi listrik 1300 watt. 

Lokasi perumahan ini dekat dengan Pabrik Lonsum (5 menit), Kota Tanjung Morawa (10 menit), Kantor Bupati Deli Serdang (15 menit), dan Kuala Namu (20 menit). Harganya sangat terjangkau, tersedia dalam 2 tipe yakni Deret (6x6 m) dengan LT 72-78 m2 dan tipe Couple (6x6 m) dengan LT 98 m2. Cek unitnya sekarang juga DISINI.

Baca Juga: Mengetahui Rekomendasi Perumahan Murah Di Medan

8. Perumahan Pesona Sukaraya City 3

#8. Perumahan Pesona Sukaraya City 3

Perumahan subsidi di Medan ini ada di Sunggal, Deli Serdang dekat Kota Medan. Harga perumahan ini ada di angka Rp 162 juta, luas tanahnya 72 m2 (6x12 m), luas bangunan 36 m2, 2 KT + 1 KM. Ready unit, stok terbatas. KPR dengan DP 5 juta, rumah subsidi dengan model komersil. Lokasinya hanya 15 menit dari Pajak Melati Sunggal, 20 menit dari Ring Road, dan 15 menit RS H Adam Malik. Ada carport depan yang sudah dicor, free wastafel/meja kompor, plafon tinggi 3.8 m, ada sisa tanah di bagian belakang, airnya dari sumur bor. Cicilannya ringan mulai dari 1 juta saja per bulan untuk tenor 20 tahun sampai dengan 1,7 jutaan saja untuk tenor 10 tahun, cicilan flat sampai lunas. Cek DISINI

9. Perumahan Pesona Imperium Sunggal

#9. Perumahan Pesona Imperium Sunggal

Perumahan subsidi yang ada di dekat Kota Medan ini dijual dengan harga Rp 166 juta. Luas tanahnya 77 m2 (7x11 m), luas bangunan 36 m2 dengan 2 KT + 1 KM. Perumahan subsidi dengan model komersil ini ada di Jalan Serbajadi, Sunggal, Deli Serdang lokasinya bukan di Medan namun di dekat Kota Medan. Perumahan ini dikembangkan oleh PT. Sachio Imajinasi Real Estate. 

Lokasinya 10 menit ke toll Sei Semayang, 10 menit ke Pinang Baris, 15 menit ke Manhattan, 10 menit Binjai Supermall. Berminat? Cek unitnya DISINI

Baca Juga: Jual Rumah di Medan dan Rekomendasi Unitnya!

Cek listing perumahan subsidi di Medan dan di kota sekitarnya lebih detail melalui Brighton, jangan ragu untuk bertanya pada agen properti kami ya! Jika ingin mendaftar menjadi agen properti dan mencari agen yang berkualitas, klik Registrasi Agen dan dapatkan manfaatnya! Baca juga artikel mengenai rekomendasi perumahan subsidi di Sumatera melalui Brighton News ya!

 

Topik

ListTagArticleByNews