Menu

KPR
FAQ
 
 
 

8 Contoh Plafon PVC Terbaik untuk Hunian Minimalis dan Elegan

 
Interior

Brighton.co.id - Contoh Plafon PVC sangatlah bervariasi mengingat plafon satu ini dihadirkan dalam berbagai variasi motif juga yang bisa kamu pilih sesuai dengan selera. Mulai dari yang putih polos, punya aksen dan motif menarik, sampai yang kombinasi sekalipun semuanya bisa kamu temukan lho. 

Selain berfungsi sebagai pelapis atap, pemasangan plafon juga akan membuat tampilan rumahmu jadi lebih rapi dan nyaman dipandang lho. Melalui beragam motif yang tersedia, kamu juga bisa menghadirkan kesan visual tertentu dalam ruangan. Nah, diantara banyaknya jenis plafon yang ada di pasaran, plafon PVC jadi salah satu yang populer karena tampilannya yang estetik, ringan, dan tahan lama.

Apa saja sih contoh model plafon PVC yang bisa kamu aplikasikan di rumah? Simak ulasan lengkapnya berikut ini bersama dengan Brighton ya!

Baca Juga: Cek Jenis-Jenis Plafon PVC Berikut Ini Supaya Kamu Tak Salah Pilih 

Sekilas Mengenai Plafon PVC dan Contoh Plafon PVC 

Plafon PVC adalah jenis plafon berbahan dasar Polyvinyl Chloride (PVC), yakni material plastik ringan yang dikenal awet, anti-air, anti-rayap, dan mudah dirawat. Selain itu, plafon PVC hadir dengan berbagai pilihan motif, warna, serta desain yang bisa disesuaikan dengan berbagai konsep interior, dari minimalis hingga klasik mewah.

Kelebihan lainnya yang dimiliki plafon ini adalah pemasangannya yang praktis dan cepat. Keunggulan yang dimiliki inilah yang membuat PVC jadi salah satu bahan populer untuk rumah, apartemen, kantor, bahkan cafe atau hotel. Berikut ini ada beberapa contoh model plafon PVC yang bisa kamu jadikan referensi: 

1. Plafon PVC Polos Putih Minimalis

plafon pvc 1

Desainnya paling sederhana karena permukaannya datar dengan warna putih, tidak ada tambahan motif ataupun tekstur lainnya. Jenis plafon PVC ini paling banyak digunakan untuk hunian bergaya minimalis atau modern. 

Permukaannya yang putih polos dengan finishing glossy atau doff, menghadirkan kesan yang lebih bersih, terang, dan lapang. Cocok untuk area kamar tidur, ruang tamu, atau ruang keluarga lho. Desainnya fleksibel, warnanya yang terang juga mampu memaksimalkan pantulan cahaya dalam ruangan. 

Kalau kamu tidak ingin pusing memilih plafon PVC yang mana untuk interior rumah, maka contoh plafon PVC ini bisa jadi pilihan paling pas. Pemasangannya juga mudah dan yang pasti ketersediaannya banyak dipasaran, bisa langsung dibeli tanpa po (pre order) dulu. 

2. Plafon PVC Motif Kayu

plafon pvc 2

Contoh model plafon PVC satu ini sama-sama punya permukaan yang datar namun lebih variatif dibandingkan opsi pertama, karena menonjolkan motif kayu. Plafon satu ini recommended untukmu yang ingin menghadirkan nuansa alami dan hangat dalam ruangan. 

Warnanya biasanya cokelat ala kayu dengan motif serat yang beragam, mengingat tiap kayu pasti punya corak khasnya sendiri. Mulai dari corak kayu jati, oak, walnut, hingga mahogany. Kamu bisa memadukannya dengan cat dinding berwarna netral supaya suasana ruangan tetap modern, natural, dan elegan.

Guna membuat karakter naturalnya lebih khas, kamu juga bisa menambahkan dekorasi interior berupa perabotan berbahan alam. Misalnya meja dan kursi kayu, pot atau guci dari tanah liat, rak kayu, kusen jendela dan pintu kayu, tanaman hias, dan juga karpet dari rami. 

Baca Juga: 9 Model Plafon PVC Elegan Minimalis Terbaru 

3. Plafon PVC dengan Lis Emas

plafon pvc 3

Mau membuat ruangan terkesan lebih mewah namun tetap hemat biaya? Coba gunakan contoh plafon PVC dengan lis emas berikut ini. Jadi desainnya biasanya agak bermotif dengan garis pinggir berwarna emas, agar lebih menonjol dan menarik perhatian. 

Model ini banyak dipilih untuk ruang tamu utama atau area foyer. Kamu bisa menambahkan lampu gantung (chandelier), agar akhirnya tampak makin berkelas.

4. Plafon PVC Motif Marmer

plafon pvc 4

Motif marmer pada plafon PVC populer karena menciptakan kesan ruangan yang eksklusif dan elegan. Biaya yang dikeluarkan juga lebih minim karena harga plafon PVC ini jauh lebih murah dibandingkan marmer asli. Tersedia dalam berbagai pilihan warna seperti putih, abu-abu, atau hitam dan punya corak khas ala batuan marmer. 

Contoh plafon PVC ini masih cukup jarang digunakan, jadi tidak akan memberikan kesan mainstream dan monoton. Kamu juga bisa lho mengkombinasikannya dengan indirect lighting yang dipasang di sepanjang area tepi plafon. 

Baca Juga: Model Plafon PVC Ruang Tamu Terbaru Stylish dan Mudah Dirawat 

8 Contoh Plafon PVC Terbaik untuk Hunian Minimalis dan Elegan 63

5. Plafon PVC dengan Desain Geometris

plafon pvc 5

Untuk tampilan unik dan artistik, kamu bisa memilih plafon PVC dengan desain motif geometris. Pola garis-garis, segitiga, atau persegi asimetris dapat memberi kesan dinamis dan modern. Cocok diterapkan di ruang keluarga hingga ruang tamu. 

Pilihlah garis geometris dengan jarak agak renggang untuk menghindari kesan motif yang terlalu ramai dan membingungkan ya. Hal ini bisa kamu terapkan juga untuk ruangan yang didesain dengan gaya minimalis modern. 

6. Plafon PVC Bertekstur

plafon pvc 6

Kalau bosan dengan permukaan polos, ada juga plafon PVC bertekstur timbul. Teksturnya bisa berupa garis-garis halus, motif floral, atau pola bergelombang. Model ini cocok buat kamu yang ingin menambah dimensi visual tanpa harus menambahkan elemen dekorasi lainnya. Namun, biasanya untuk contoh plafon PVC satu ini memiliki harga lebih mahal dan pemasangan lebih rumit. 

Kamu juga bisa request pemasangannya ya pada tukang plafon agar hasilnya lebih sesuai dengan selera. Plafon ini akan menghadirkan kesan unik yang lebih estetik dan menarik, sangat cocok untuk area foyer atau area ruang tamu karena bisa jadi first impression. 

Baca Juga: 8 Model Plafon PVC Mewah serta Kelebihan dan Kekurangannya 

7. Plafon PVC Kombinasi dengan Gypsum

plafon pvc 7

Contoh plafon PVC yang jadi tren terbaru adalah memadukannya dengan panel gypsum. Biasanya bagian tengah plafon tetap PVC (karena ringan dan mudah dirawat), sementara bagian pinggir menggunakan gypsum untuk memberi efek dimensi visual. Kombinasi ini membuat ruangan tampil lebih elegan dan dinamis. 

Pemasangannya juga harus dilakukan secara teliti agar hasilnya sempurna. Untuk motifnya sendiri bisa kamu pilih sesuai dengan selera, apakah mau yang polosan, motif, atau dengan efek khusus. 

8. Plafon PVC Berundak 

plafon pvc 8

Untuk plafon berundak ini, plafon akan terbagi menjadi beberapa layer atau lapisan. Bisa dibuat menjorok kedalam ataupun menjorok keluar tergantung selera dan desain. Kamu juga bisa menggunakan bentuk persegi, persegi panjang, atau bahkan lingkaran sesuai dengan bentuk ruangan. 

Biasanya pada setiap garis layer akan diberikan lighting LED tambahan yang tersembunyi agar manik menarik dan dibagian tengahnya dipasang chandelier. Untuk contohnya sendiri bisa kamu cek langsung pada ilustrasi diatas ya. 

Baca Juga: Plafon Rumah Minimalis Terbaru: Fungsi, Jenis, dan Inspirasinya 

Nah, itulah beberapa rekomendasi model dan contoh plafon PVC paling populer dan banyak digunakan. Kira-kira desain manakah yang paling menarik perhatianmu? 

Jika Anda mencari hunian sementara, tersedia banyak pilihansewa rumah di Jakarta, termasuk areaJakarta Barat danJakarta Selatan, serta pilihan menarik lainnya diBandung,Medan, danSurabaya.

Butuh lebih banyak rekomendasi plafon lainnya dari Brighton? Yuk, simak artikelnya lebih lanjut hanya di Brighton News ya! Jika ingin mendaftar menjadi agen properti dan mencari agen yang berkualitas, klik Registrasi Agen dan dapatkan manfaatnya!

 

Topik

ListTagArticleByNews